Sasaran Terdaftar di Program Lain

Anak yang sudah diinput dalam program lain bisa diinput ulang di ASIK, jika mengikuti layanan berbeda. Setiap layanan di ASIK memiliki tujuan skrining yang spesifik sesuai dengan programnya, seperti Posyandu Remaja atau Skrining Sekolah.

Penginputan ulang diperlukan untuk memastikan bahwa data yang dicatat sesuai dengan tujuan skrining masing-masing layanan, sehingga intervensi yang diberikan tepat dan sesuai dengan kebutuhan.

Apakah nama anak yang sudah diinput dalam kegiatan skrining di sekolah tidak perlu diinput lagi dalam kegiatan posyandu remaja?

Skrining remaja dan skrining sekolah adalah dua hal yang berbeda, apabila skirining dilakukan di sekolah, maka masuk ke dalam skrining usia sekolah. Apabila skrining dilakukan di posyandu remaja, maka skrining dilakukan di dalam posyandu remaja.

Bagaimana jika di Posyandu Remaja memasukkan data remaja yang sudah diinput oleh program PTM atau di program lain?

Ya, penginputan bisa dilanjutkan. Data yang sudah ada bisa digunakan untuk melengkapi hasil pemeriksaan.

Last updated