Cara Mendaftar ASIK untuk Kader dan Nakes

Untuk Pengguna Baru:

  1. Unduh Aplikasi ASIK: Versi Android: Download di Google Play Store Versi iOS: Download di App Store

  2. Buka Aplikasi ASIK dan pilih opsi "Daftar".

  3. Pilih Profesi dan isi data yang diperlukan: Data identitas Alamat email Lengkapi alamat sesuai dengan Puskesmas tempat Anda bekerja

  4. OTP (One-Time Password) akan dikirim ke email yang telah Anda daftarkan.

  5. Atur PIN dengan 6 angka.

  6. Pendaftaran Berhasil: Tunggu verifikasi oleh Penanggung Jawab (PJ) Puskesmas melalui website untuk mendapatkan akses ASIK. Setelah diverifikasi, akun Anda akan aktif.

  7. Login: Gunakan nomor HP terdaftar dan PIN yang telah Anda atur.

  8. Ubah PIN: Setelah login, Anda dapat mengubah PIN pada menu pengaturan aplikasi.

Untuk Pengguna Lama:

  1. Buka Aplikasi ASIK.

  2. Login menggunakan nomor HP yang sudah terdaftar.

  3. Verifikasi Akun: Lengkapi data dan alamat email jika diminta.

  4. OTP (One-Time Password) akan dikirim ke email terdaftar.

  5. Atur PIN dengan 6 angka jika diperlukan.

Apakah pendaftaran ASIK bisa bilakukan sendiri atau harus melalui dinkes?

Aplikasi Mobile: Pendaftaran akun dapat dilakukan secara mandiri menggunakan nomor HP dan email dan perlu dikonfirmasi mengenai akun yang didaftarkan melalui dashboard ASIK oleh pemegang program.

Dashboard: Username puskesmas adalah kode registrasi puskesmas. Password dapat dikoordinasikan dengan tim program imunisasi atau PTM.

Last updated